Penilaian 30 Sumber Informasi
Judul : Kamus Istilah Komputer, Teknologi Informasi & Komunikasi
Pengarang/Editor : Padji M. Sudarmo
Impresum : Bandung: Yrama Widya, 2006
Volume : 1
Jumlah Entri : 6000 Istilah
Susunan : Disusun menurut abjad (Alfabetis)
Isi / Cakupan : berisi mengenai istilah – istilah komputer, teknologi infromasi, dan komunikasi. Istilah – istilah tersebut ditampilkan dalam bentuk bahasa Indonesia dan bahasa Inggris – dicetak miring sesuai istilah sebenenarnya, contohnya kata disk tetap dibiarkan seperti adanya. Subjek : Komputer
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi , kemudia cari abjad sesuai istilah yang akan dicari , misalnya Memory pada abjad m – menuju ke halaman 249, cari istilah memory. Maka akan ditemukan istilah memory Bagian dari komputer yang berfungsi menyimpan data, bahkan dalam jumlah besar; istilah umum untuk Random Acces Memory(RAM).
Contoh Entri : data Representasi formal dari dakta atau konsep yang bisa dikomunikasikan, diinterpretasikan, atau diproses, baik oleh manusia maupun oleh mesin secara otomatis; bentuk mentah suatu informasi.
Judul : Ensiklopedia Ilmu – ilmu Sosial
Pengarang/Editor : Adam Kuper dan Jessica Kuper, Penerjemah Haris Munandar
Impresum : Jakarta : Raja Grafindo Persada, 2008
Volume : 2
Jumlah Entri : 6000 Istilah
Susunan : Disusun menurut abjad (Alfabetis)
Isi / Cakupan : Butir – butir pokok yang terdapat dalam buku ini mencakup berbagai disiplin utama ilmu sosial disertai dengan kajian mendalam mengenai hal spesifik yang memang memerlukan keterangan lanjutan teori dan berbagai topik spesifik yang disajikan sesingkat mungkin. Selain itu buku ini memuat survei mengenai metode faslsafah ilmu sosial. Subjek : Ilmu – ilmu sosial.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui isi buku, telusuri istilah yang dicari dengan memperhatikan abjad depan istilah-digunakan untuk menelusur istilah secara cepat dan tepat, kemudian temukan istilah yang dicari.
Contoh Entri : Melalui isi buku, Istilah Modernity (Modernitas) – Modernitas mengacu pada sebuah periode historis yang bermula di Eropa barat melalui serangkain perubahan sosial, budaya, dan ekonomi selama abad 17, dan biasanya dicirikan dengan tiga hal yang pertama, dalam bidang budaya, pengandalan pada penalaran dan pengalaman menhyebabkan pertumbuhan ilmu pengetahuan dan kesadaran ilmiah sekularitas, dan rasionalitas instrumental, yang kedua sebagai media kehidupan didasarkan pada pertumbuhan masyarakat industri, mobilitas sosial, ekonomi pasar , birokratisasi dan konsolidasi negara bangsa,dan yang ketiga ia membesarkan konsepsi bahwa manusia adalah bebas, otonom, bisa mengendalikan diri, reflektif. Bertentangan dengan pemikiran tradisional, modernitas bisa.
Judul : Tesaurus Bidang Hukum
Pengarang/Editor : Mugiyati, Ajarotni Nasution, Suradji
Impresum : Jakarta: Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia RI, 2008
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Disusun menurut abjad
Isi / Cakupan : berisi mengenai sumber data hukum tertier yang berada dalam kelompok “pranata penelitian hukum”. Tesaurus ini digunakan untuk memahami, memberikan arti dan menterjemahkan istilah asing kedalam perumusan konsep yang diperlukan. Subjek : hukum
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari tesaurus berdasarkan abjad – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur.
Contoh Entri :
OPSI, kata benda : alternatif, pilihan
Konsep yang berkaitan : hak opsi
SUBJEK, kata benda : aktor, manusia, orang , pelaku, pemain, pendukung hak dan kewajiban
Antonim : objek
Konsep yang berkaitan : subjek hukum
Judul : Direktori Penelitian Agama, Konflik, dan Perdamaian
Pengarang/Editor : Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM)
Impresum : Jakarta: Komisi Nasional Hak Asasi Manusia,2005
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi mengenai konflik horisontal yang terjadi antar komunitas yang mengatasnamakan agama seperti di Ambon, Maluku, Poso, Sulawesi Tengah yang pada awalnya bukanlah konflik berdasarkan karena perbedaaan agama, tetapi agama dalam konflik tersebut lebih banyak sebagai faktor pengiring yang meningkatkan eskalasi konflik.Subjek : Konflik Sosial dan Agama
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal : Agama dan konflik budaya studi kasus pada tiga desa di kabupaten demak ....50, menunjukkan topik dan terletak pada halaman 50
Contoh Entri : AGAMA DAN KONFLIK BUDAYA STUDI KASUS PADA TIGA DESA DI KABUPATEN DEMAK halaman 50
Abstrak
Sejak Kerajaaan majapahit runtuh, Demak menjadi pusat pemerintah di bawah pimpinan Sultan fatah yang dibantu oleh para ulama yang menyiarkan agama Islam, yaitu Wali Sanga. Pengaruh penyebaran agama Islam begitu kuat...
I. Judul Penelitian
Agama dan Konflik Budaya Studi Kasus Pada Tiga Desa Di Kabupaten Demak
Judul : Biografi Bachruddin Jusuf Habibie : Dari Ilmuwan ke Negarawan sampai “Minandito”
Pengarang/Editor : A. Makmur Makka
Impresum : Jakarta :THC Mandiri, 2012
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Disusun secara kronologis
Isi / Cakupan : Berisi mengenai perjalanan hidup Bachruddin Jusuf Habibie : Dari Ilmuwan ke Negarawan sampai “Minandito”. Kisah-kisah hidup beliau seperti Lamakasa dan Tjitrowardojo, masa kecil di Parepare, Overste Soeharto Mungatup ayah saya, saya mau banyak ilmu fisika, umur 21 tahu menggagas seminar pembangunan sampai kemudia terpilih sebagai Wakil Presiden RI menjadi kisah hidup perjalanan beliau yang dituliskan dalam buku ini. Subjek : Biografi
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari kisah perjalanan hidup yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal : Mengemban Amanah Baru – 125, menujukkan topik dan terletak pada halaman 125
Contoh Entri : Mengemban Amanah Baru
Dengan diangkatnya B.J Habibie sebagai Koordinator Harian Dewan Pembina Golkar awal tahun 1993, jelas makin menambah beban kerjanya. “Ya, ini tahun paling sibuk. Karena ada pekerjaan yang sebenarnya di luar pendidikan saya,(B.J. Habibie). ADA Fenomena menarik sepanjang perjalanan hidup dan karier B.J. Habibie, yakni keterlibatannya dalam tubuh Golongan Karya(Golkar).
Judul : Garis Besar Geografi Amerika
Pengarang/Editor : Stephen S.Birdsall dan John Florin Penerjemah : Gembirasari dan Deddy Mulyana, Editor : Deddy Mulyana.
Impresum : New York :John Wiley & Sons,Inc. 1992
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Berisi geografi amerika yang mencakup jejak –jejak yang dibuat manusia pada lanskapnya, lingkungan fisik dalam pola kegiatan masyarakat, beberapa pola budaya dan politik. Selain itu terdapat pula portofolio gambaran amerika dan peta 50 negara bagian yang ada di Amerika. Subjek : Geografi
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal kawasan Pertanian ....93 . menunjukkan topik dan letak halaman 93
Contoh Entri :
KAWASAN PERTANIAN BAB 10
Kawasan pertanian (Agricultural Core)(peta 9) adalah kawasan budaya yang berdasarkan pada suatu campuran yang terakumulasi dari kebiasaan, sikap, dan reaksi –reaksi terhadap peluang-peluang tradisional untuk kehidupan serta hubungan dengan kelompok-kelompk lain di dalam kawasan tersebut. Pada dasarnya kawasan pertanian terdiri dari kota –kota kecil dan pedesaan amerika yang secara khusus diperkaya oleh pola –pola pertanian di kawasan ini.
Judul : Almanak Organisasi Negara Republik Indonesia 1960
Pengarang/Editor : Lembaga Administrasi Negara
Impresum : Jakarta:Pertj. Negara d/h De Unie,1962
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Berisi mengenai Peraturan – peraturan penting(Dekrit Presiden, Piagam Djakarta, Teks Proklamasi Kemerdekaan, UUD 1945, Undang – undang pemerintah Daerah, Penetapan Presiden No.6 tahun 1959), Alat – alat perlengkapan legislatif , alat – alat perlengkapan eksekutif, alat – alat perlengkapan Judikatif, dan lain – lain. Alamanak ini dimaksudkan sebagai bahan pengetahuan serta penilaian dalam usaha menjempurnakan aparatur negara tersebut. Subjek : Aparatur Negara
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal Piagam Djakarta 22 Djuli 1945 terletak pada halaman 11.
Contoh Entri :
PIAGAM DJAKARTA
Bahwa sesungguhnja kemerdekaan itu ialah segala bangsa, dan oleh sebab itu maka pendjadjahan diatas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan peri-kemanusiaan dan perikeadilan.
Dan perdjuangan pergerakan kemerdekaan Indonesia telah sampailah...
Judul : Laporan Tahunan 2000
Pengarang/Editor : Komisi Nasional Hak Asasi Manusia Indonesia
Impresum : Jakarta:Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, 2001
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Laporan tahunan ini membahas mengenai profile dari lembaga Komisi Nasional Hak Asasi Manusia mulai dari latar belakang , tugas dan wewenang, visi dan misi, organisasi, dan keanggotaan. Selain itu terdapat catatan kondisi HAM Indonesia 2000, laporan kegiatan sub komisi pengkajian dan penelitian , laporan kegiatan sub komisi pendidikan dan penyuluhan, laporan kegiatan sub komisi pemantauan pelaksanaan Hak Asasi Manusia, laporan kegiatan biro – biro dan unit kerja penunjang, laporan kegiatan kantor perwakilan , dan laporan keuangan, serta laporan kegiatan lainnya. Subjek : hak – hak warga negara.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur.
Contoh Entri : C. VISI KOMNAS HAM terletak pada halaman 8
Visi Komnas HAM 2000-2005 dihasilkan dalam lokarya Perencanaan Strategis Komnas HAM yang dihadiri oleh para Komisioner dan staf Komnas HAM serta kelompok berkepentingan (stakeholder) yaitu : “Tersosialisasikan dan Terwujudnya Perlindungan Hak Asasi Manusia”.
Judul : Buku Panduan : Analisis Kebutuhan Pelatihan Pendidikan Kewirausahaan Masyarakat
Pengarang/Editor : Kartika Wulandari
Impresum : Jakarta: BPNFI,201
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Berisi Panduan Analisis Kebutuhan Pelatihan (Training Need Analysis) yang mencakup metode analisis kebutuhan pelatihan:value chain analysis dan community employment assesment, prosedur pelaksanaan AKP: value chain analysis dan community employment assesment disertai ilustrasi gambar dan tabel yang memudahkan pemustaka . selain itu terdapat salah satu suplemen dari model Pendidikan Kewirausahaan dengan Pendekatan Enam Fitur. Subjek:Kewirausahaan.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur.
Contoh Entri : BAB II METODE ANALISIS KEBUTUHAN PELATIHAN...7,
BAB II METODE ANALISIS KEBUTUHAN PELATIHAN
Analisis kebutuhan pelatihan dapat dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya adalah dengan analisis rantai nilai (value chain analysis) dan kajian terhadap peluang kerja masyarakat (community employment assesment).
A. Value Chain Analysis (VCA)
Judul : DEALER LOCATION MAP (Peta Lokasi Dealer)
Pengarang/Editor :
Impresum : Bandung: Yrama Widya, 2006
Volume : 1
Jumlah Entri : -
Susunan : Disusun menurut abjad (Alfabetis)
Isi / Cakupan : Berisi Peta lokasi Dealer Mitsubisi yang mencakup mengenai denah, foto , alamat nama wilayah kota, nama dealer, halaman website dealer alamat dealer, nomor telepon dan FAX di daerah JABODETABEK, Jawa Barat dan Banten, Jawa Tengah dan DIY, Jawa Timur dan Bali, Sumaetera , Kalimantan, Sulawesi dan Indonesia Timur.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari lokasi dealer di daerah Provinsi, kemudia menuju nomor halaman yang dituju, kemudian akan terdapat nama wilayah yang dituju – yang berisi nama kota , nama dealer, alamat dan halaman denah . setelah itu menuju halaman denah maka akan tampil denah dari wilayah dealer tersebut.
Contoh Entri : JABODETABEK halaman ii, Nama Kota Jakarta Utara – Nama Dealer PT. SETIAKAWAN PAHALA MOTOR – Jalan Pluit Selatan NO. 6 Jakarta Utara halaman 1-16 . Maka akan tampil nama dealer PT. SETIAKAWAN PAHALA MOTOR, alamat Jalan Pluit Selatan NO. 6 Jakarta Utara , nomor telepon (021) 6624956-60, FAX (021) 6624961, website : www.setiakawanmotor.com fasilitas : Sales, Service, Sparepart. Dan denah lokasi dari dealer PT. SETIAKAWAN PAHALA MOTOR
Judul : Atlas terlengkap Indonesia & dunia: 33 Provinsi & 7 Keajaiban dunia
Pengarang/Editor : Satyo Adi
Impresum : Surabaya:Bintang Usaha Jaya, 2005
Volume : 1
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi mengenai peta – peta wilayah Indonesia, mulai dari Provinsi Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Papua. Selain itu terdapat peta 10 negara ASEAN : Singapura, Malaysia, Thailand, Philipina, Brunei Darussalam, Myanmar, Laos, Vietnam, dan Kamboja. Atlas ini juga dilengkap 7 keajaiban dunia, pakaian, rumah, tari dan pusaka tradisional Indonesia, Agama – agama di Indonesia, hewan yang dilindungi , tata surya, peredaran bumi mengelilingi matahari, planet – planet di tatasurya, data – data negara serta Indeks halaman. Atlas ini dapat dipakai sebagai acuan bagi siswa SD,SMP,SMA, dan sebagai buku pendamping dalam mendalami dan mengkaji mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial . Subjek : Atlas.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui indeks halaman (untuk mencari peta/letak geografis wilayah), kemudian cari lokasi yang ingin ditelusuri untuk menentukan letak, wilayah provinsi, negara, dan benua, lihat penunjuk halaman dan kode. Setelah itu menuju nomor halaman yang dituju.
Melalui daftar isi(untuk mencari peta berdasarkan nama provinsi, serta untuk menemukan kekayaan daerah di Indonesia), kemudian cari nama provinsi/kekayaan daerah di Indonesia, kemudian menuju halaman yang dituju.
Contoh Entri : melalui indeks, Kediri 22 2B, menunjukan nomor halaman dan kode untuk menemukan letak wilayah kediri dalam buku atlas – maka akan ditemukan letak wilayah kediri pada halaman 22 kolom 2 baris B pada atlas.
Judul : Kamus Istilah Geologi dan Geografi
Pengarang/Editor : Mulyono Tjokorodikaryo, Tuty Murtaningsih H., P Wayang, Djenen Bale, Sukatjar P,
Impresum : Jakarta : ZiParco Utama, 1983
Volume : 1
Jumlah Entri : -
Susunan : Disusun menurut abjad (Alfabetis)
Isi / Cakupan : Butir – butir pokok yang terdapat dalam buku ini mencakup berbagai istilah mengenai geografi dan geologi (ilmu yang mempelajari segala aspek tentang bumi) . Subjek : Geografi dan Geologi.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui isi buku, telusuri istilah yang dicari dengan memperhatikan abjad depan istilah-digunakan untuk menelusur istilah secara cepat dan tepat, kemudian temukan istilah yang dicari.
Contoh Entri : Melalui isi buku, Istilah geologi (Geology) – Ilmu yang mempelajari komposisi, struktur, dan sejarah bumi. Jadi meliputi juga bahan – bahan yang membentuk bumi, kekuatan – kekuatan yang mempengaruhi bahan tersebut serta struktur yang menjadi akibatnya;geologi biasanya dibedakan atas geologi fisik atau geologi dinamik dan geologi sejarah.
Judul : Indeks Terjemahan Karya Sastra Terbitan Internasional dan Regional
Pengarang/Editor : Perpusatakaan Nasional R.I.
Impresum : Jakarta: Perpusatakaan Nasional R.I.,2002
Volume : -
Jumlah Entri : 1500 entri
Susunan : Disusun berabjad yang berdasarkan nama pengarang / judul
Isi / Cakupan : berisi publikasi penerbit – penerbit internasional dan regional yang terbagi 9 bagian, yaitu Cerita Pendek , Drama, Esai, Fiksi, Fiksi Anak, Kesustraan:Bunga Rampai, Kesustraan rakyat, Puisi, Satir dan Humor. Selain itu untuk penelusuran tersedia indeks judul, pengarang, penerjemah dan subjek yang mengacu pada nomer entri dan halaman. Subjek : Indeks, Literatur
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui isi buku, telusuri indeks yang dicari dengan memperhatikan 9 bagian dan abjad, kemudian temukan indek yang dicari yang dicari. Contohnya : 1. AKUTAGAWA, Ryunosuke terletak pada bagian Cerita Pendek nomor 1 , pada halaman 1.
Contoh Entri :
636. ROSS, Anna 823
Ucapkan selamat malam / Anna Ross;Alih Bahasa, ROS
Melati.—Jakarta: Elex Media Komputindo, 1997. U
12 hlm. ; 18 cm.
Judull Asli : Say good night
Judul : Abstrak Hasil Penelitian
Pengarang/Editor : Direktorat Pembinaan Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat
Impresum : Jakarta: Univiersitas Indonesia Press,1985
Volume : -
Jumlah Entri : 128 abstrak
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : buku ini berisi kumpulan hasil penelitian yang dijaring dari Laporan hsil Penelitian 1981 – 1983 dan dibiayai oleh Direktorat Pembinaan Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat dan dilaksanakan oleh perguruan tinggi , contohnya penelitian tentang hubungan antara pengelolaan kegiatan bidang penalaran mahasiswa dengan hasil kegiatannya pada beberapa Perguruan tinggi negeri di propinsi Jawa Timur Tahun 1980 – Soekarto Indrafachrudi – Pusat Penelitian , Ikip malang.. Subjek :
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal penelitian tentang hubungan antara pengelolaan kegiatan bidang penalaran mahasiswa dengan hasil kegiatannya pada beberapa Perguruan tinggi negeri di propinsi Jawa Timur Tahun 1980 – Soekarto Indrafachrudi – Pusat Penelitian , Ikip malang terletak pada halaman 1
Contoh Entri : Antonius Sularso
Fakultas Hukum, Universitas Jeber
Bidang Ilmu : Hukum
PERANAN BADAN URUSAN PIUTANG NEGARA DALAM RANGKA PENGAMANAN KEKAYAAN NEGARA YANG SUDAH MACET PENAGIHANNYA
Penelitian tentang Panitia Urusan Piutang Negara tersebut dilakukan dengan lokasi di Jakarta dan Surabaya, alasan pemilihan judul tersebut di atas.....
Judul : Katalog Mikrofilm Surat Kabar
Pengarang/Editor : Perpustakaan Nasional R.I
Impresum : Jakarta: Perpustakaan Nasional R.I,1999
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi daftar katalog Mikrofilm Surat Kabar yang dimiliki Perpustakaan Nasional R.I. Tujuan daftar katalog Mikrofilm ini adalah memperkenalkan kepada masyrakat pada umumnya, khususnya cendikiawan, tentang keberadaan koleksi mikrofilm yang dimiliki dimiliki Perpustakaan Nasional R.I. Subjek : katalog, Surat Kabar
ara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Setelah daftar isi melalui daftar judul yang akan berisi judul –yang disamping nya terdapat nomor hal mengenai perincian isi katalog tersebut.
Contoh Entri : 1. Surat kabar Indonesiia
Perniagaan [bentuk mikro]. – Th. 5, no. 81(12 Apr. 1907)- th.9 no. 36 (15 Feb. 1911). –Jakarta:Perpustakaan Nasional RI., 1985.
15 rol mikrofilm : pos. Ilus.;35 mm.
Harian
Teks dalam Bahasa Indonesia
Terbitan asli : Batavia : Drukkerij Hoa Siang in Kiok, 1903.
Judul : Bibliografi Hasil – hasil Penelitian Kehutanan 2007
Pengarang/Editor : Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan , Penyunting : Tri Wahyudiati, harisetijono, Alhusna Padmawijaya, Tutik Sriyati , Ane Dwi Septina , Sri Astuti
Impresum : Bogor: Perpustakaan Ardi Kusuma-Balai Penelitian dan Pengembangan Kehutanan,2008
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Berdasarkan subjek - Abjad Pengarang
Isi / Cakupan : berisi daftar pustaka yang berdasarkan terbitan karya ilmiah hasil penelitian – penelitian kehutanan tahun 2007, yang berupa jurnal, info, prosiding pada Pusat Penlitian dan Pengembangan Hutan dan Konservasi Alam , Pusat Penelitian Sosial ekonomi dan Kebijakan Kehutanan, Pusat penelitian dan Pengembangan Hutan Tanaman, Sekretariat Badan Litbang Kehutanan. Subjek :Kehutanan, bibliografi, Penelitian
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal, Informasi ilmiah Pada Puslitbang Hasil Hutan terletak pada halaman 37
Contoh Entri : Falah, Faiqotul
Kajian KELEMBAGAAN PENGELOLAAN HUTAN LINDUNG SUNGAI WAIN =Study on Sungai Wain Protection Forest Management Instituion / Faiqotul Falah;Noorcahyati; Hari Hadiwibowo.—Bogor:Pusat Penelitian dan Pengembangan Hutan dan Konservasi Alam;2007.Info Hutan:Vol.4 No.4; halaman 399-408
Judul : Daftar Koleksi Tambahan (Accession List)
Pengarang/Editor : Stansye A. Tangkawarow
Impresum : Jakarta: Perpustakaan Nasional R.I. , 1996
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Berisi mengenai informasi perolehan bahan pustaka dalam negeri dan luar negeri di Perpustakaan Nasional R.I. baik perolehan pembelian , hadiah maupun tukar menukar. Acuan ini dibuatkan hanya untuk nama pengarang Indonesia yang tidak mempunyai nama keluarga dan merupakan bagian indeks pengarang dan judul. Subjek : Katalog Perpustakaan
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : : Melalui indeks, cari indeks pengarang dan judul pada halaman 119-154 (Urutan indeks berdasarkan abjad), setelah itu lihat nomor halaman , kemudian menuju nomor halaman tersebut. Misal : Indeks : Dasar –dasar hukum perumahan 44, menujukkan topik yang dibahas dan terletak pada nomor halaman 44.
Contoh Entri :
Dasar-dasar hukum perumahan/ disusun oleh Andi Hamzah, I Wayan Suandra B.A. Manalu.—Cet.2. – Jakarta: Rineka Cipta, 1992.
vii, 325 hlm.
Bibliogrrafi : hlm. 323-325.
ISBN 979-518-367-2.
344.063 635 Ham d
13326/PN/D/94
Judul : Perananan Kelompok Tani Terhadap Pengembangan Usahatani Kecil(Studi pada Kelompok Tani Penerima Bantuan Langsung Masyarakat untuk Kekeringan Investasi Pertanian (BLM-KIP) di Kabupaten Malang) (THESIS)
Pengarang/Editor : Wahyu Prayogo
Impresum : Malang: STIA Malang
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Berisi penelitian mengenai Perananan Kelompok Tani Terhadap Pengembangan Usahatani Kecil(Studi pada Kelompok Tani Penerima Bantuan Langsung Masyarakat untuk Kekeringan Investasi Pertanian (BLM-KIP) di Kabupaten Malang) yang meliputi keorganisasian, pengelolaan, permodalan, dan produktivitas mempunyai pengaruh siginifikan terhadap pengembangan usaha tani kecil dan modal regresi yang dihasilkan dapat dipakai untuk memprediksi variabel usaha tani kecil. Subjek : Pertanian
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal Analisa Deskriptif terletak pada halaman 59 pada BAB V
Contoh Entri : 5.2 Analisis Deskriptif
Analisis deskriptif bertujuam untuk mendeskripsikan variabel – variabel penelitiam melalui interpretasi distribusi frekuensi jawaban responden terhadap item – item variabel keorganisasian, engelolaan, permodalan, dan produktivitas ini
Judul : Berita Resmi Merek Seri - B
Pengarang/Editor : Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia RI Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual
Impresum : Jakarta: Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia RI. Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual,2002
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Berita Resmi Merek Seri - B berisi 6 rubrik yaitu Rubrik I pendaftaran merek, rubrik II Penghapusan pendaftaran merek, rubrik III mutasi merek (pemindahan Hak), rubrik IV Perubahan Nama dan Alamat, rubrik V Pembatalan Pendaftaran Merek, rubrik VI Pembetulan(ralat).Subjek : Hukum Internasional
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui isi buku, telusuri merek yang dicari dengan memperhatikan nama merek- kemudian temukan merek yang dicari
Contoh Entri :
1 : PT. YASANDA
Suatu perseroan menurut UU Negera Republik Indonesia, berkedudukan di : Jl. Riau No. 1-C Medan 20231
2 : FIDUCIA PATENT INTERNATIONAL
Jl. Hayam Wuruk No.68
Jakarta Barat 11160
3 : 2 Mei 1997
Judul : Standar Nasional Indonesia (SNI) Bidang Perpustakaan dan Kepustakawanan
Pengarang/Editor : Panitia Teknis 01-01 Pustakawan dan Kepustakawanan
Impresum : Jakarta : Perpustakaan Nasional R.I. , 2011
Volume : 1
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi mengenai Standar Nasional Indonesia (SNI) Bidang Perpustakaan dan Kepustakawanan, Mencakup SNI 7329 :2009 Perpustakaan Sekolah, SNI 7330 : 2009 Perpustakaan Perguruan Tinggi, SNI 7495:2009 Perpustakaan Umum Kabupaten/Kota, SNI 7496:2009 Perpustakaan Khusus Instansi Pemerintah, SNI 7596: 2010 Perpustakan Desa/Kelurahan. Dalam masing – masing standar tersebiut berisi ruang lingkup, istilah dan definisi, tujuan, koleksi, pengolahan dan perawatan materi perpustakaan, sumber daya manusia, layanan perpustakaan , penyelenggaraan , ruang, perabot dan peralatan, anggaran, teknologi informasi dan komunikasi, dan kerjasama perpustakaan. Subjek : Perpustakaan.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi (untuk mencari SNI Perpustakaan), kemudian cari Jenis Perpustakaan yang akan ditelusur, lalu tentukan SNI Perpustakaan yang dibutuhkan – lihat nomor halaman:langsung menuju nomor halaman tersebut.
Contoh Entri : melalui daftar isi, Misal Perpustakaan desa/kelurahan – terletak pada lembar ke 45 – Pelestarian bahan perpustakaan (Halaman 3) – P Pelestarian bahan perpustakaan meliputi kegiatan yang bersifat fisik, yaitu pencegahan dari kerusakan, perawatan serta penanggulangan kerusakan dan upaya yang terkait dengan menggunakan bahan-bahan lokal (berdasarkan kearifan lokal)
Judul : Berita Resmi Paten
Pengarang/Editor : Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual Depeartemen Hukum dan Hak Asasi Manusia R.I.
Impresum : Tangerang: Direktori Paten Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual Depeartemen Hukum dan Hak Asasi Manusia R.I.
Volume : -
Jumlah Entri : 046.3201 – 046.3400
Susunan : Menurut sistematika subjeknya (Berdasarkan Nomor Publikasi mulai dari 046.3201 – 046.3400)
Isi / Cakupan : berisi dokumen paten nomor publikasi 046.3201 – 046.3400 yang mencakup Judul Invensi, I.P.C, No. Permohonan Paten , tanggal penerimaan permohonan paten, data prioritas , tanggal pengumuman paten, abstrak , nama dan alamat yang mengajukan permohonan paten, nama inventor, nama dan alamat konsultan paten. Subjek :
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui isi buku, telusuri paten yang dicari dengan memperhatikan nomor publikasi-yang digunakan untuk menelusur paten secara cepat dan tepat, kemudian temukan paten yang dicari
Contoh Entri : (20) RI Permohonan Paten
(19) ID (11) No Pengumuman : 046.3201 (13)A
(54) Judul Invensi : TURUNAN N-[FENIL(PIROLIDIN-2-IL)METIL) BENZAMIDA DAN N-[AZEPAM-2-IL)FENILMETIL]BENZAMIDA, METODE PEMBUATANNYA DAN APLIKASINYA DALAM TERAPI.
(51) I.P.C : A61K 31/40;C07D 207/09; C07 D 223/04
Judul : Warta Penelitian Perhubungan
Pengarang/Editor : Kementrian Perhubungan. Badan Penlitian dan Pengembangan
Impresum : Jakarta Pusat: Kementrian Perhubungan. Badan Penlitian dan Pengembangan, 2015
Volume : 27
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi mengenai hasil penelitian dan kajian bidang transportasi darat, kereta api, laut, udara, dan multimoda. Dalam volume 27 ini, Warta Penelitian Perhubungan memuat 6 tulisan diantaranya analisis dampak lalulintas bandara kulon progo, peranan angkatan laut dalam menunjang distribusi daging sapi di maluku utara, analisis rasio beban kerja teknisi penerbangan di bandar udara husein sastra negara, evaluasi pelayanan angkatan penyebrangan perintis lintas bitung-melonguane, studi tingkat kecelekaan pesawat terbang indonesia dari tahun 1988-2012 dan peramalan throughput trough car terminal kendaraan tanjung priok. Subjek : Transportasi
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal Peramalan Throughput Trough Car Terminal Kendaraan Tanjung Priok terletak pada halaman 277-287
Contoh Entri :
PERANAN ANGKATAN LAUT DALAM MENUNJANG DISTRIBUSI DAGING SAPI DI MALUKU UTARA
THE ROLE OF SEA TRANSPORT TO SUPPORT DISTRIBUTION OF BEEFIN THE NORTH MALUKU
Judul : International Journal of Logistic and Transport
Pengarang/Editor : Ruth Banomyong, Ungul Laptaned, Walailak Atthirawong
Impresum : Bangkok, Thailand:New UM,2011
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi sepuluh artikel ilmiah mengenai transportasi, logistik, dalam sektor pemerintahan dan pendidikan di negara thailand dan sekitarnya. Sepuluh artikel ilmiah tersebut salah satunya : infulence of competition – based knowledge restrictions on autonomous routing in transport logistics, supply chain integration in New Zealand: Benchmark comparisons with the UK automotive sector , performance development method for the aviation supply chain. Subjek : transportasi
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal : performance development method for the aviation supply chain Yuttapong Pleumpirom....... 115 menunjukkan topik dan pengarang yang terletak pada halaman 7
Contoh Entri : THREE-STAGE PRODUCTION AND DISTRIBUTION PLANNINF WITH MULTI-COMODITY, MULTI-PLANT, MULTI-DISTRIBUTION CENTER, MULTI-CUSTOMER, AND MULTI PERIOD: A CASE STUDY OF SUGAR INDUSTRY IN THAILANF
By
Duangkwan Ronnarithivicihal
Departement of Industrial engineering,
Judul : Buku Tahunan Universitas Brawijaya 1981 -1982
Pengarang/Editor : Tim SP4: dr. Agus Djamhuri, Drs. Samlawi, Moh. Moenir,SH., Drs. Djasli, Drs. Rachman Soenjoto, Ir. Budi Santoso, Ir. M. Roedhy HM, Ir. Noersinggih, dr. Andi Ansharollah
Impresum : Malang: Universitas Brawijaya, 1982
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Buku Tahunan Universitas Brawijaya 1981 -1982 berisi mengenai rekaman kegiatan yang sekaligus berfungsi sebagai pelengka dari Pidato Laporan Rektor Universitas Brawijaya yang diucapkan pada Rapat Senat Terbuka tanggal 6 Februari 1982. Selain itu, buku ini berfungsi sebagai sumber informasi tentang keadaan perkembangan dan kemajuan yang telah dicapai Universitas Brawijaya saat ini. Subjek : Perguruan Tinggi
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal NORMALISASI KEHIDUPAN KAMPUS terletak pada halaman 57
Contoh Entri : NORMALISASI KEHIDUPAN KAMPUS
Dalam rangka usaha pencapaian tujuan Normalisasi Kehidupan Kampus , Universitas Brawijaya secara terus menerus melancarkan berbagai kegiatan pembinaan yang ditunjukkan baik kepada mahasiswa dan tenaga pengajar. Kegiatan – kegiatan tersebut pada pokoknya teridiri dari kegiatan – kegiatan :
1. Pembinaan organisasi kemahasiswaan
Judul : Handbook : Teori Politik
Pengarang/Editor : Gerald F. Gaus dan Chandran Kukathas, Penerjemah : Derta Sri Widowatie, Penyunting : Sufyanto
Impresum : Bandung: Nusa Media, 2012
Volume : -
Jumlah Entri :
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : Buku ini berisi pemetaan komprehensif mengenai wilayah dalam teori politik dan analisis mendalam mengenai isme-isme, konsep-konsep, dan pemikiran-pemikiran politik kontemporer. Selain itu buku ini dibagi menjadi empat bagian. Bagian I tentang pendekatan-pendekatan terhadap studi teori politik, bagian II tentang Teori-teori politik, Bagian III tentang Negara Modern dan Bagian IV tentang Sejarah Pemikiran Politik. Subjek : Teori Politik
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui indeks, cari topik/subjek/istilah teori politik pada halaman 971 – 1004(Urutan indeks berdasarkan abjad), setelah itu lihat nomor halaman , kemudian menuju nomor halaman tersebut. Misal : Indeks : Revolusi Ilmiah, 180 menujukkan topik yang dibahas dan terletak pada nomor halaman 180
Contoh Entri :
Semua teori yang berlagak menjadi bagian dari usaha ilmu modern yang lebih luas secara teori mudah direvisi. Yang pasti, semakin dasar teori itu, semakin kecil peluangnya untuk berubah melalui prosedur ‘ilmu normal’ biasa. Kerangka teoritis dasar kadang – kadang bahkan membangkang terhadap hampir semua ‘revolusi ilmiah’.
Judul : WHO’S WHO in INDONESIA
Pengarang/Editor : O.G. Roeder
Impresum : Jakarta:Gunung Agung, 1971
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Disusun menurut abjad
Isi / Cakupan : berisi mengenai biografi tokoh – tokoh Indonesia yang terkenal yang mencakup tempat - tanggal lahir, riwayat pendidikan , riwayat karir /pekerjaan , kunjungan, minat /hobi dan alamat tempat tinggal tokoh. Selain itu terdapat appendices yang berisi goverment in Djakarta & High ranking Officials, Military headquarter in Djakarta, foreign Representatives in Djakarta, Banks in Djakarta, Hospital in Djakarta, Important state & Private Universities, airport in Indonesia, national days and commemoration days, obituary, the development cabinet as per september Subjek : Biografi,Obituary
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui isi buku, telusuri istilah yang dicari dengan memperhatikan abjad depan istilah-digunakan untuk menelusur istilah secara cepat dan tepat, kemudian temukan istilah yang dicari. Misal SADIKIN, Ali terletak pada halaman 330.
Contoh Entri : SADIKIN, Ali
B.:Jul. 7, 1927, Sumedang.Moslem. M. Childr: 4
Educ.:Advancd Course fo Officer of the Marine Corps;USMC School, USA.
Career :Respectetively as member of BKR-Navy Div., Djakarta, Member of Navy Prepatory Board, Navy Base IV, Tegal, Head of Dept. Of Prganization of the Marine Corps, navy base IV, Tegal, Head of Planning Dept., Fleet Corps IV, 1945-50;Cmdr. Of Marine Corps, 1954-59; Dep II of Minister/C-inC of the navy, 1959-63; Minister of sea-communications concurently co-ordinator Minister in..
Judul : The Character Segmentation System Basen on C# Design and Implementation
Pengarang/Editor : Zekai Zheng, Jingying Zhao*, Hai Guo, Luping Yang, Xueai Yu, Wei Fang
Impresum : China:Elsevier,2012
Volume : 1
Jumlah Entri : 2.033 kata
Susunan : Disusun menurut abjad (Alfabetis)
Isi / Cakupan : Butir – butir pokok yang terdapat dalam jurnal ini mencakup pengenalan bahasa pemrograman C# dan .Net Framework ,pengertian ruang segmentasi, fungsi, dan realisasi . Subjek : Ilmu – ilmu sosial, Ensiklopedia.
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui situs jurnal , ketikan http://www.sciencedirect.com di adress bar Web Browser Mozilla firefox/google chrome – kemudian ketikan kata kunci pada kotak pencarian halaman web Science Direct “ Programming C#” maka akan muncul hasil penelusuran jurnal – jurnal pilih jurnal dengan topik “The Character Segmentation System Basen on C# Design and Implementation” lalu pilih download full text atau baca secara online.
Contoh Entri : C# and .Net Framework,
2. C# and .Net Framework
C # is the object -oriented language, simple but nice and type safe. Developers can take advantage of it to build all kinds of applications operating in .Net Framework that is safe and reliable. C# could createsimple client applications of Windows, XML Web services, distributed component, C/S applications, database applications, etc.
Through CLR(Common Language Runtime), the program compiled by C# will run steadily on computers with .Net Framework.
Judul : 15.000 Buku Disebar ke Perpustakaan Desa
Pengarang/Editor : Sylvianita Widyawati, Editor: Wahjoe Harjanto
Impresum : Malang: Surya Online, 2014
Volume : 1
Jumlah Entri : 283kata
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi mengenai Perpustakaan Desa mendapat perhatian dari Pemprov Jatim, "Bantuan Perpustakaan Desa akan diberikan ke 15 Desa di 15 Kecamatan yang akan diserahkan 12 November 2014 ini," jelas Endang Retnowati, Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Malang kepada Surya Online, Jumat (7/11/2014).
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui internet, buka Search Engine http://www.google.com/ melalui web browser mozilla firefox/google chrome - ketikkan kata kunci “Perpustakaan Desa di Malang” maka akan tampil beberapa hasil penelusuran – kemudian pilih hasil yang memiliki topik 15.000 Buku Disebar ke Perpustakaan Desa – situs http://www.surya.co.id/
Contoh Entri :
SURYA Online, MALANG - Perpustakaan Desa mendapat perhatian dari Pemprov Jatim sehingga pada pekan depan akan digerojok bantuan buku dan rak buku.
"Bantuan Perpustakaan Desa akan diberikan ke 15 Desa di 15 Kecamatan yang akan diserahkan 12 November 2014 ini," jelas Endang Retnowati, Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Malang kepada Surya Online, Jumat (7/11/2014).
Jumlah Perpustakaan Desa saat ini ada di 100 Desa, per Perpustakaan Desa akan mendapat bantuan 1.000 buku. Menurut Atik, panggilan akrabnya, sebenarnya ada 20 Perpustakaan Desa yang dapat bantuan tapi yang akan digelontor 15 perpustakaan dulu. Lima Perpustakaan Desa akan diberikan Desember 2014.
Judul : Riview hasil- hasil penelitian dalam rangka Implementasi PIP Universitas Brawijaya Tahun 1990/1991-1993/1994
Pengarang/Editor : Badan Pertimbangan Penelitian Universitas Brawijaya Malang
Impresum : Malang: Lembaga Penelitian Universitas Brawijaya Malang, 1995
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Berdasarkan Subjek
Isi / Cakupan : Berisi menganai Riview sebagian hasil-hasil penelitian Implementasi Pola Ilmiah Pokok (PIP) selama tahun 1990/1991 sampai dengan 1993/1994. Beberapa penajaman makna yang terkandung dalam rumusan Pola Ilmiah Pokok , yaitu “ Pengembangan Ilmu dan Teknologi bagi Pengembangan Pedesaan” menjadi “Pengembangan Ilmu dan Teknologi untuk mendorong Industrialisasi Pedesaan”. Subjek : Industri Pedesaan
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal Sistem Agribisnis Sapi Potong di Magetan Selatan...Hari Nugroho dkk....90 Menunjukkan topik dan terletak pada halaman 90.
Contoh Entri :
Sistem Agribisnis Sapi Potong di Magetan Selatan
Oleh : Hari Nugroho,dkk.
Fakultas Peternakan, Universitas Brawijaya
1. Pendahuluan
Magetan merupakan salah satu wilayah daerah di Jawa Timur yang tingkat
Judul : Visi Pustaka : Jaringan Informasi Antar Perpustakaan
Pengarang/Editor : Perpustakaan Nasional RI
Impresum : Jakarta : Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, Perpustakaan Nasional RI
Volume : -
Jumlah Entri : -
Susunan : Menurut sistematika subjeknya
Isi / Cakupan : berisi mengenai artikel ilmiah di bidang perpustakaan yang berupa hasil penelitian, survey, pengkajian, tinjauan ulasan informasi mengenai perpustakaan, khususnya di bidang teknologi informasi dan bidang kerjasama perpustakaan. Subjek : Perpustakaan
Cara Penggunaan/Cara Penelusuran : Melalui daftar isi, cari topik bahasan yang ingin ditelusur – lihat nomor halaman. Kemudian menuju nomor halaman yang ditelusur. Misal Masyarakat Indonesia 2010—2014:Suatu Studi Bibliometrica terletak pada halaman 110-119
Rochani Nani Rahayu
Contoh Entri :
MASYARAKAT INDONESIA 2010—2014:SUATU STUDI BIBLIOMETRIKA
Rochani Nani Rahayu
Pustakawan PDII LIPI
Abstrak
Penelitian deskriptif bibliometrica dilakukan terhadap terbitan berkala masyarakat Indonesia 2010—2014. Tujuan penelitian untuk mengetahui (1)
Gabung dalam percakapan